Polres Bantul senantiasa dituntut kesiapan untuk terjun
ke lokasi bencana. Karena itulah, Polres Bantul telah menyiapkan peralatan
maupun anggota yang selalu
siap
siaga menangani situasi darurat seperti bencana banjir, angin ribut, gempa dan
lain lainya. Seperti tadi siang Kamis, 10 Januari 2013 Polres Bantul
menerjunkan anggotanya untuk menanggani bencana angin ribut yang melanda
wilayah Bantul. Angin ribut ini menyebabkan banyaknya pohon tumbang dan
terputusnya kabel listrik. Sedangkan Baleho didepan Mapolres Sendiri roboh
dikarenakanya.
Anggota Polres Bantul dari satuan Sabhara dengan
peralatan gergaji mesin memotong pohon yang tumbang ditengah jalan maupun yang
merobohi bangunan. Dengan dibantu masyarakat dan instansi terkait lainya bahu
membahu membersihkan sisa sisa pohon yang tumbang ditengah jalan raya agar arus
lalulintas kembali berjalan normal maupun yang merobohi bangunan milik
masyarakat.
Kasat Sabhara Polres Bantul membagi anggotanya menjadi
beberapa tim dalam menangani bencana angin ribut ini. Dari masing masing tim
diperlengkapi sejumlah alat gergaji mesin untuk memudahkan pemotongan pohon
yang tumbang. Tim ini menyisir di sejumlah wilayah yang diperkirakan terkena
dampak bencana ini.
Sampai saat ini pukul 15.00 Wib angin ribut masih melanda
wilayah Bantul dan sekitarnya, walaupun sementara tim penanggulangan bencana
berhasil menangani sejumlah wilayah yang kena dampak angin ribut, Polres Bantul
tetap akan menyiagakan timnya hingga betul betul situasi telah aman.
Kasubbag Polres Bantul AKP Sulistiyaningsih mengatakan,
hingga saat ini Polres Bantul belum menerima laporan korban jiwa dan data rumah
yang rusak selama terjadi angin ribut di wilayah Bantul. “Semoga tidak ada korban
jiwa dan wilayah Bantul tetap aman”, jelasnya.
Posting Komentar