UPACARA PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA KE 86 DI KECAMATAN KASIHAN

Rabu, 29 Oktober 20140 komentar



Selasa, 28 Oktober 2014 pukul 08.00 Wib di Halaman Kecamatan Kasihan telah dilaksanakan Upacara Sumpah Pemuda 2014 dengan Inspektur Upacara Camat Kasihan Drs Soekendro.

Upacara diikuti oleh Kapolsek Kasihan Kompol Fajar Pamuji, SH, Danramil Kasihan Kapt Abdul Rahmad, Lurah se Kecamatan Kasihan, perwakilan siswa dari SD, SMP, SMU dan Perguruan Tinggi wilayah Kasihan.

Inspektur Upacara Drs Soekendro dalam upacara sumpah pemuda ini membacakan sambutan menteri Pemuda dan Olahraga dengan tema  “Bangun Solidaritas Pemuda, Maju dan Berkelajutan”.

Berdasarkan tema tersebut diatas Inspektur Upacara berharap agar mentalitas para pemuda Indonesia harus terus dibangun agar menjadi pemuda-pemuda yang unggul, berkompeten, dan berdaya saing, untuk dapat berkompetisi dalam persaingan global yang semakin kompetitif.

"Revolusi mental yang dicanangkan oleh Pak Presiden Joko Widodo sangat relevan dalam mewujudkan pemuda yang maju. Jadi, revolusi mental harus dapat kita jadikan sebagai pemicu untuk mempercepat terwujudnya pemuda yang maju. Dengan mewujudkan pemuda yang maju berarti kita dapat menghasilkan bangsa yang hebat".

Dalam pelaksanaan kegiatan ini Personil Polsek Kasihan melaksanakan pengamanan hingga berakhirnya acara dalam keadaan aman tertib. (Sihumas Kasihan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger