Selesai pelaksanaan penilaian lomba Tim juri bersama Forkompinkap Banguntapan melaksanakn evaluasi dan koordinasi pelaksanaan lomba upacara di Ruang kelas SDN Sokowaten, Kamis (21/9/2023).
Mengikuti evaluasi lomba Ketua tim juri Suparmadi SIP., MSi bersama 8 juri penilai, Forkompinkap Banguntapan, kepala sekolah SDN Sokowaten, Lurah Banguntapan serta guru bagian kesiswaan.
Kepala Sekolah SDN Sokowaten Dra. Sri Rahayu Slamet SPd menyampaikan terima kasih kepada Forkompinkap Banguntapan atas dukungan dan suport dalam pendampingan pelatihan. Kepada tim juri kami sudah berusaha dan giat berlagoh, besar harapan kami untuk menjadi juara pada lomba tata upacara sekolah tingkat kabupaten bantul.
Sambutan Panewu Banguntapan I Nyoman Gunarsa SPsi., MPsi Memberikan apresiasi atas pelaksanaan lomba tata upacara sekolah berlangsung mantap dan bagus sekali. Terima kasih kepada tim pelatih dari Polsek Banguntapan dan Koramil pendampingan dan melatih para siswa SDN Sokowaten, ucap Nyoman Gunarsa
Evaluasi Tim juri Kesbangpol Bantul. Pelaksanaan tata upacara sekolah berlangsung dengan sangat baik, saya pribadi memberikan apresiasi luar biasa pada SDN Sokowaten. Sedikit evaluasi untuk pelaksanaan upacara agar menyesuaikan area / tempat pelaksanaan upacara. Surprise setelah upacara ada salim siswa kepada para guru, hal ini menunjukkan bakti pelajar pada guru, ulas Suparmadi.
Kegiatan lomba tentunya ada yang menang dan yang kalah, kami melakukan penilaian seobyektif mungkin sesuai fakta yang dilaksanakan. Dan besok merupakan hari terakhir penilaian lomba di pundong, tetap semangat SDN Sokowaten pelaksanaan lomba upacara berlangsung bagus, tutup Suparmadi
Posting Komentar