Unit Binmas Polsek Sewon Polres Bantul, menyambangi siswa siswi SMP Negeri 2 Sewon yang sedang istirahat di halaman depan Sekolah, Rabu (18/10/2023), siang.
Dalam giat tersebut Panit 2 Binmas Polsek Sewon Aipda Sigit Artanto menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas salah satunya siswa tidak jajan sembarangan, tidak pulang sebelum jam pulang sekolah, tidak bolos dan menjauhi segala bentuk kenakalan remaja seperti minum-minuman keras, penyalahgunaan narkoba dan pergaulan bebas.
“Dengan pelaksanaan giat sambang tersebut diharapkan anak-anak lebih terbuka memberikan informasi atau hal-hal yang perlu di sampaikan kepada unit Binmas dan selama sambang para siswa/anak-anak merasa senang dan akan berusaha mengikuti himbauan dari Kepolisian,” ungkap Aipda Sigit.
Ditempat terpisah, Kanit Binmas Polsek Sewon AKP Sri Wigiyati mengatakan, Binmas harus selalu ada dan sesering mungkin ada di wilayah untuk selalu memberikan himbauan-himbauan Harkamtibmas juga bisa menyerap informasi langsung dari masyarakat,” tutup Kanit Binmas.
Posting Komentar