Bhabinkamtibmas Kalurahan Sabdodadi Aiptu Moh Riyadi menghadiri takziah atas meninggalnya Ketua LPMKal Sabdodadi, almarhum H. Suharto S.Pd, di Dusun Keyongan Lor, Sabdodadi, Bantul, Selasa (4/3/2025).
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kalurahan Sabdodadi menyampaikan ucapan belasungkawa yang mendalam, serta memberikan dukungan moril kepada keluarga yang ditinggalkan.
Kehadiran aparat kepolisian dalam kegiatan sosial kemasyarakatan seperti ini merupakan bentuk nyata kedekatan Polri dengan masyarakat. (Humas Polsek Bantul Polres Bantul)
Posting Komentar