Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo Laksanakan Kegiatan Sambang di Pangkalan Gas LPG 3 kg

Kamis, 06 Maret 20250 komentar

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Trirenggo, Aiptu Amat Riyadi SH melaksanakan kegiatan sambang dan patroli di salah satu pangkalan gas LPG 3 kg di Pedukuhan Gedongan, Kalurahan Trirenggo, Bantul, Rabu (5/3/2025).

Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas berkoordinasi dengan pemilik pangkalan untuk memastikan ketersediaan gas LPG 3 kg bagi masyarakat. Dari hasil pengecekan, stok gas masih terpenuhi dan tidak mengalami kelangkaan.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengimbau pemilik pangkalan agar tetap mematuhi aturan distribusi serta mengutamakan penyaluran gas subsidi kepada masyarakat yang berhak. Masyarakat juga diingatkan untuk tetap waspada terhadap potensi penyalahgunaan atau penimbunan gas yang dapat merugikan warga.

Selama kegiatan berlangsung, situasi aman dan kondusif. Kehadiran kepolisian dalam kegiatan ini bertujuan untuk menjaga stabilitas distribusi barang kebutuhan pokok serta memberikan rasa aman kepada masyarakat. (Humas Polsek Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger