Kanit Binmas Polsek Kasihan Hadiri Penyerahan Zakat di Aula Kampus Alma Ata

Kamis, 20 Maret 20250 komentar

 

Kanit Binmas Polsek Kasihan Iptu Basuki beserta Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto, Bripka Agus S. SH, dalam kegiatan simbolis penyerahan zakat yang digelar di Aula Kampus Alma Ata, Senin (17/3/2025).

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Rektor Universitas Alma Ata, Panewu Kasihan, perwakilan KUA Kasihan, Danramil Kasihan, Kanit Binmas, Lurah Kalurahan Tamantirto, kepala dusun se-Tamantirto A, kaum rois, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Tamantirto.

Zakat yang disalurkan berasal dari Civitas Akademika Universitas Alma Ata dan diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan di wilayah Bantul, Cilacap, dan Kendal. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial dalam menyambut bulan suci Ramadan serta mendukung kesejahteraan masyarakat kurang mampu.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Agus turut mengapresiasi inisiatif Universitas Alma Ata yang berperan aktif dalam kegiatan sosial. Ia juga mengimbau masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan aman, serta diharapkan dapat memberikan manfaat bagi penerima zakat sekaligus mempererat sinergi antara akademisi, pemerintah, dan aparat keamanan dalam membangun kepedulian sosial.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger