Kapolsek Piyungan Hadiri Pengajian Jelang Buka Puasa Bersama di Ponpes BinBaz

Kamis, 20 Maret 20250 komentar

 

Sebuah acara pengajian jelang buka puasa bersama digelar di Masjid Jami' Islamic Centre BinBaz, Piyungan, Bantul, Senin (17/3/2025) sore.

Acara ini mengusung tema Merajut Ukhuwah, Membangun Sinergi: Buka Puasa Bersama untuk Negeri yang Berkah.

Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya Prof. Dr. H. Mifedwil Jandra, M.Ag. (Rektor Universitas Madani Yogyakarta), Prof. Setyabudi Indartono, MM., Ph.D. (Kepala L2DIKTI Yogyakarta), Ust. Khomsaha Sofwan alias Abu Nida (Pimpinan Yayasan At-Turotz Al-Islamiyah BinBaz), serta perwakilan dari berbagai instansi, termasuk Kementerian Agama, TNI-Polri, Pemkab Bantul dan organisasi masyarakat.

Dalam sambutannya, Ustadz Abu Nida menyampaikan bahwa Yayasan At-Turotz Al-Islamiyah ICBB tengah mempersiapkan universitas berbasis keislaman di bawah naungan Kementerian Agama dan Kemendikbud. Ia juga menekankan pentingnya mencetak generasi berakidah kuat, berakhlak baik, serta memiliki kompetensi global dengan menguasai bahasa asing seperti Inggris dan Mandarin.

Sementara itu, dalam tausiyah yang disampaikan oleh KH. Heris Kiswanto mengupas tentang proses turunnya Al-Qur'an dan hikmahnya dalam kehidupan, termasuk pentingnya pendidikan bertahap kesabaran dalam mengamalkan Islam, serta relevansi Al-Qur'an sebagai pedoman hidup sepanjang masa.

Pengajian ditutup dengan doa buka puasa dan ramah tamah. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger