PENGAMANAN GIAT HAFLAH KHOTMIL QUR’AN DI GUPAKWARAK

Rabu, 29 April 20150 komentar



Bertempat di dusun Gupakwarak RT 01 Sendangsari Pajangan telah diselenggarakan giat Haflah Khotmil Qur’an oleh Tarbiyatul Qur’an Al Aulad Masjid Fadlullah, Senin 27 April 2015 jam 20.00 Wib.

Lurah Sendangsari Muh. Irwan Susanto, ST dalam sambutannya mengharapkan kepada para santri untuk terus menambah ilmu agama dan pengetahuan umum serta dapat mengamalkan ilmu Al Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Menghadapi perkembangan Zaman sekarang ini sangat diperlukan sekali pendidikan agama Islam sejak usia dini.

Pesan Lurah Sendangsari kepada para santri dan masyarakatnya untuk mewaspadai narkotika, jangan sampai warganya terlibat kasus narkotika dan mewaspadai faham sesat yang tidak sesuai dengan kepribadian Bangsa Indonesia.

Kyai Bahrodin dari Tegal Rejo Magelang mewakili KH. Muhammad Adnan menyampaikan dalam mengembangkan Islam di dusun Gupakwarak ini sangat diperlukan sekali hubungan yang baik dari berbagai pihak. Pesanya Kepada para santri agar tidak hanya bisa membaca Al Qur’an namun harus bisa menghayati dan mengamalkannya di kehidupan sehari-hari.

Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Kab. Bantul KH. Fathurrokhim, S.Ag mewakili Kepala Kemenag Kab. Bantul dalam sambutannya menyampaikan sebagai orang tua kita menginginkan anak yang soleh dan solehah, untuk itu santri yang sudah belajar membaca Al Qur’an ini nantinya harus bisa menjadi anak soleh berbakti kepada kedua orang tuanya.

Keberadaan Madrasah Diniyah dan Masjid-Masjid sangat membantu Pemerintah dalam memberikan pendidikan agama yang saat ini dikurangi jam belajarnya, keberadaanya membantu menanggulangi kenakalan remaja. Kementrian agama DIY dan DPRD DIY saat ini telah menggodok peraturan DIY mengenai standarisasi pendidikan agama diluar jam sekolah.

Selanjutnya pada kesempatanya beliau memberikan piagam penghargaan Penyelenggaraan Madrasah Diniyah Tarbiyah dengan harapan Tarbiyatul Qur’an Al Aulad Masjid Fadlullah ini dapat dikelola dengan baik dan dapat menciptakan santri yang berkualitas.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan kepada KH. Muhammad Adnan, pemberian ini didasarkan pada kegiatan yang membantu program Pemerintah dalam menciptakan dan mencerdaskan purtra-putri Bangsa yang berlandaskan agama dan berkepribadian Indonesia.

KH. Drs. Hendri Sutopo dari Krapyak sebagai Mau’idhoh Khasanah dalam pengajiannya menyampaikan umat Islam harus bersatu menguatkan ukhuwah Islamiyahnya, jangan sampai terpecah belah. Banyak pihak yang ingin Islam terpecah belah, dari zaman Nabi Muhammad SAW sampai saat ini telah banyak usaha-usaha untuk memecah belah umat Islam, jangan sampai sesama umat Islam saling mengkafirkan, berperang dan membunuh karena nantinya sama-sama akan mendapat siksa neraka.

Belajar mengaji harus jelas gurunya dan mazab keilmuannya, waspadai usaha-usaha mengkafirkan bangsanya sendiri, kita harus mencintai Bangsa Indonesia ini. Indonesia ini didirikan bukan oleh orang-orang kafir, banyak ulama berperan dalam usaha kemerdekaan Indonesia ini, salah satunya adalah KH. Hasyim Ashari sang pencetus resolusi jihad dalam perang kemerdekaan Indonesia.

Mau’idhoh Khasanah KH. Yusuf Chudlori Pengasuh API PP. Tegalrejo Magelang menyampaikan tasyakuran Khotmil  dan Tarbiyah Qur’an ini merupakan usaha dalam membentuk anak kita menjadi anak soleh.

Santri yang khataman Al Qur’an ini harus bisa menghayati dan mengamalkan Al Qur’an dalam kehidupannya. Kita harus menanamkan Ahlu Sunnah Wal Jama’ah kepada anak sejak usia dini. Kehidupan pendidikan di Pesantren sangat penting karena dengan pesantren pasti sholat berjamaah terjaga dan tidak terpengaruh dengan hal-hal yang tidak baik. Islam harus bersatu dan jangan mudah diadu domba, banyak pihak yang tidak menginginkan Islam ini bersatu.

Hadir dalam acara tersebut Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Kab. Bantul KH. Fathurrokhim, S.Ag, Pengasuh Tarbiyatul Qur’an Al Aulad Masjid Fadlullah KH. Muhammad Adnan, anggota DPRD Kab. Bantul H. Sapta Sarosa, S.Psi dan Bpk. Eko Sutrisno Aji,  Sekcam Pajangan Bambang Yuliono, SE, Kepala KUA Pajangan Asrori, SHI, Lurah Sendangsari Muh. Irwan Susanto, ST, Kiyai Bahrodin, Pengasuh PP Pandan Aran Sleman KH. Mu’tashim Billah, S.Q., M.Pd.I, KH. Mustofa dari Kepri, Mau’idhoh Khasanah KH. Drs. Hendri Sutopo dari Krapyak, Pengasuh API PP. Tegalrejo Magelang KH. Yusuf Chudlori, Kepala Dukuh Gupakwarak Bpk. Soderi dan tamu undangan lainnya. Selain itu tokoh agama, tokoh Masyarakat, Wali santri, Toga, Tomas dan ± 1000 jamaah.

Selama kegiatan berlangsung personil Polsek Pajangan dipimpin oleh Aipda Tetepana melaksanakan pengamanan hingga acara berakhir dalam keadaan aman tertib pada pukul 00.30 Wib. (Sihumas Sek Pajangan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger