Panit Binmas Polsek Sedayu Berikan Materi Dasar PBB Kepada Siswa Satpam

Rabu, 24 Agustus 20220 komentar

 

Panit Binmas Polsek Sedayu Aiptu Mujiyono SH bersama Bhabinkamtibmas Kalurahan Argomulyo Aipda Ekwan memberikan pelatihan materi dasar tentang PBB (Peraturan Baris Berbaris) Satpam, di halaman Kalurahan Argomulyo, Sedayu, Bantul, Rabu (24/8/2022) pagi.

Kegiatan pelatihan Satpam tersebut diikuti oleh 65 orang peserta didik baru dari Gada Pratama PT. Wardani Dian Mandiri angkatan ke-40.

Pembinaan dan pelatihan tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar Peraturan Baris Berbaris dan tatacara pengaturan lalu lintas yang benar.

Diharapkan dengan kegiatan pelatihan dapat membentuk kedisiplinan dan jiwa kepemimpinan, sehingga senantiasa dapat melaksanakan tugas sesuai dengan fungsinya dengan baik.

Aiptu Mujiyono SH mengatakan, agar petugas satpam memiliki kemampuan dasar yang cukup, maka perlu dilakukan pelatihan berkelanjutan. Salah satunya dengan pelatihan dasa Peraturan Baris Berbaris dan pelatihan dasar lalu lintas. (Humas Polsek Sedayu)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger