Personel Polsek Banguntapan melaksanakan patroli wilayah dengan sasaran sejumlah SPBU yang ada di wilayah Kapanewon Banguntapan, Bantul, Sabtu (3/9/2022).
Kegiatan patroli yang dipimpin oleh Panit Samapta Iptu Sugeng Priyono itu bertujuan untuk melakukan pengamanan serta memastikan aktivitas di SPBU berjalan lancar dan aman terkait kenaikan harga BBM (Bahan Bakar Minyak) yang mulai diberlakukan Sabtu kemarin pada pukul 14.30 WIB.
Pengamanan tersebut sebagai langkah antisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas pasca pengumuman kenaikan harga BBM oleh pemerintah.
Hasil pemantauan langsung di sejumlah SPBU yang ada di wilayah Kapanewon Banguntapan tidak terjadi antrean panjang baik kendaraan roda dua maupun roda empat.
“Antrean masih normal, tidak sampai ke jalan dan hanya di area SPBU saja. Namun kami tetap membantu demi terciptanya ketertiban dalam pengisian BBM, jelas Iptu Sugeng Priyono.
Sementara itu, Kapolsek Banguntapan Kompol Zaenal Supriyatna SH mengatakan, pihaknya menerjunkan anggotanya untuk berpatroli dengan sasaran prioritas melakukan pantauan di SPBU. (Humas Polsek Banguntapan)
Posting Komentar