Bhabinkamtibmas Kalurahan Girirejo Bersama Warga Evakuasi Pohon Bambu yang Tumbang di Sungai Celeng

Senin, 25 November 20240 komentar

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Girirejo Polsek Imogiri Polres Bantul Aiptu Toto Choirudin bersama FPRB  kembali  melakukan   evakuasi pohon  bambu yang roboh ke aliran Sungai Celeng di Dusun Kanoman, Sabtu (23/11/2024) pagi

Rumpun bambu milik salah satu warga binaannya roboh ke aliran sungai celeng akibat tanah terkikis oleh hujan dengan intensitas deras yang terjadi pada hari jumat sore kemaren.

Bhabinkamtibmas bersama TNI, FPRB serta pamong dan warga bahu membahu dengan alat potong dan lainnya mengevakuasi rumpun bambu guna nemperlancar aliran sungai agar air sungai tidak meluap ke daratan.

Upaya evakuasi yang dipimpin lurah Girireji Dwi Yuli purwanti SH, tersebut dapat berjalan  lancar dan aman, berkat sinergi yang baik antara berbagai pihak yang terlibat. (Humas Polsek Imogiri)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger