Polsek Sewon bersama Forkopimkap Monitoring Kamtibmas Malam Tahun Baru

Jumat, 03 Januari 20250 komentar

 

Guna memastikan situasi kamtibmas pada malam pergantian tahun baru, Kapolsek Sewon yang diwakili  Panit Binmas Ipda Jedik Praptowo melaksanakan kegiatan monitoring di sejumlah titik strategis, di wilayah Kapanewon Sewon, Bantul, Selasa (31/12/2024) malam.

Monitoring ini juga dihadiri oleh Panewu Sewon Hj. Hartini S.IP MM, Danramil 04/Sewon serta elemen masyarakat.

Kegiatan monitoring di sejumlah lokasi antara lain, Pasar Seni Gabusan, Grand Puri Water Park serta pantauan arus lalu lintas di Jalan Parangtritis dan Jalan Imogiri Barat.

"Kami pastikan kesiapan seluruh personel dalam pengamanan malam tahun baru 2025. Polri, TNI, dan unsur pemerintah bersinergi menjaga situasi tetap aman dan terkendali," kata Ipda Jedik.

Sementara itu, Panewu Sewon Hj. Hartini mengapresiasi langkah pengamanan yang dilakukan. Ia juga mengimbau warga agar merayakan malam tahun baru dengan tetap mematuhi aturan yang berlaku, serta menjaga ketertiban umum. (Humas Polsek Sewon Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger