Bhabinkamtibmas Tirtomulyo Ajak Warga dan Satpam Perkantoran Tingkatkan Kewaspadaan Hadapi Ancaman Kriminalitas

Selasa, 08 April 20250 komentar

 

Guna menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayahnya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tirtomulyo, Bripka Suharyono, melaksanakan kegiatan sambang ke sejumlah titik di wilayah Kelurahan Tirtomulyo, Senin pagi (7/4).

Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB ini menyasar petugas piket Kelurahan Tirtomulyo, SMU N 1 Kretek, serta warga binaan. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Suharyono memberikan imbauan kepada petugas Satpam untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan.

"Kewaspadaan adalah kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman. Saya harap para petugas dan warga dapat terus saling berkomunikasi jika terjadi sesuatu yang mencurigakan," ujarnya.

Tidak hanya itu, Bripka Suharyono juga mengajak warga agar selalu berhati-hati terhadap berbagai modus penipuan dan tindakan kriminal lainnya yang belakangan marak terjadi. Ia menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga dan perangkat kelurahan yang merasa terbantu dengan kehadiran langsung aparat kepolisian di tengah masyarakat. Diharapkan, giat sambang seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin untuk mempererat sinergi antara aparat dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.
(Humas Polsek Kretek)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger