Jajaran
Polsek Sewon bersama jajaran Dinas Instansi Kecamatan Sewon melaksanakan
kegiatan operasi warnet di wilayah Kecamatan Sewon. Giat operasi warnet
dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 6 Februari 2013 mulai pukul 09.00 Wib.
Sebelumnya petugas yang akan melaksanakan operasi apel di halaman Kecamatan
Sewon, Selesai apel langsung menuju warnet-warnet yang berada di wilayah Sewon
dengan menggunakan mobil kijang patroli
Polsek.
Kapolsek
Sewon Kompol Fajar Pamuji, SH mengatakan, kegiatan yang dilakukan Polsek
bersama jajaran Muspika dan instansi terkait di Kecamatan Sewon ini merupakan
tindaklanjut dari rapat koordinasi (Rakor) bidang Pendidikan yang
diselenggarakan pada tanggal 21 Januari 2013 jam 09.00 Wib di Pendopo Kecamatan
Sewon yang dihadiri oleh Muspika Sewon dan Dinas Instanti serta Kepala Sekolah
SMA/SMK/MA se-Kecamatan Sewon. Dalam rakor tersebut disepakati rencana
Monitoring dan Pembinaan bagi sekolah dan pelajar di Sewon yang salah satu
agenda kegiatannya adalah patrol di warnet-warnet yang berada di Kecamatan
Sewon. Terkait hal tersebut, pengusaha warnet agar membuta beberapa aturan bagi
pengunjung yang berstatus pelajar, yakni tidak boleh menerima siswa pada saat
jam belajar dan tidak menerima siswa yang berseragam sekolah kecuali membawa
Surat Ijin dari Sekolah.
Dalam
pelaksanaan operasi di warnet, petugas menjumpai beberapa pelajar berpakaian
seragam, sekolah sedang berada di warnet padahal saat itu masih jam belajar.
Siswa yang kedapatan sedang bermain di warnet langsung diberi pembinaan dari
petugas kemudian mereka diperintahkan
kembali ke sekolah lagi. Operasi akan terus dilakukan sampai pelaksanaan Ujian
Nasional, agar pelajar bisa belajar dengan baik dan terfokus sehingga nantinya
memperoleh hasil yang terbaik dalam Ujian Nasional.*Humas.
Posting Komentar