Sabtu, 04 Mei 2013 pukul 15.30 Wib, bertempat di kediaman
kepala dusun Kokap Poncosari Srandakan Bhabinkamtibmas
desa Poncosari Aiptu Dalija memberikan penyuluhan UUD NO 23 Tahun 2004 tentang
PKDRT ( Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga ) kepada ibu PKK dusun Kokap
Desa Poncosari Srandakan sebanyak 80 orang.
Dalam pertemuan tersebut Aiptu Dalija penyampaikan materi
tentang PKDRT diantaranya :
Kekerasan Dalam Rumah Tangga (Domestik Violence) yaitu setiap
perbuatan terhadap seseorang terutama perempuan, Yang berakibat timbulnya
kesengsaraan atau penderitaan secara fisik, seksual, psikologi dan atau
penelantaran rumah tangga termasuk
ancaman melakukan perbuatan, pemaksaan atau perampasan kemerdekaan secara
melawan Hukum dalam lingkup rumah tangga.
Yang dimaksud lingkup Rumah tangga meliputi : 1. suami,
istri dan anak, 2. Orang orang yang mempunyai hubungan keluarga dengan suami,
istri dan anak, karena hubungan darah, perkawinan, persusuan, pengasuhan dan
perwalian, yang menetap dalam rumah tangga, 3. Orang yang bekerja membantu
rumah tangga dan menetap dalam rumah tangga tersebut.
Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (PKDRT) Adalah
jaminan yang oleh Negara untuk mencegah terjadinya KDRT, menindak pelaku KDRT
dan melindungi Korban KDRT
Korban Adalah orang yang mengalami kekerasan dan atau
ancaman kekerasan dalam lingkup rumah tangga.
Perlindungan Adalah segala upaya yang ditujukan untuk
memberikan rasa aman kepada Korban yang dilakukan oleh pihak keluarga, Avokat,
Lembaga Sosial, Kepolisian, Kejaksaan, Pengadilan atau pihak lain lainnya baik
sementara maupun berdasarkan penetapan Pengadilan.
Perlindungan Sementara adalah perlindungan yang langsung
diberikan oleh Kepolisian dan atau Lembaga Sosial atau Pihak lain, sebelum
dikelurkannya penetapan Perintah Perlindungan dari Pengadilan.
Perintah Perlindungan, penetapan perlindungan dikeluarkan
oleh Pengadilan untuk memberikan perlindungan kepada Korban.
Setelah penyampaian materi dilanjutkan tanya jawab seputar
PKDRT. Kegiatan berakhir pukul 17.00 wib dalam keadaan aman dan tertib.
Posting Komentar