Dalam rangka menyambut Idul Fitri 1434 H, Selasa tanggal 30
Juli 2013 pukul 11.00 wib, Kepolisian Resor Bantul, Dinas Kesehatan Kabupaten
Bantul dan Dinas perhubungan Bantul mengisi Program acara “Taman Gabusan” yang
ditayangkan di TVRI Yogyakarta.
Sebagai nara sumber dalam acara tersebut dari Polres
yaitu Waka Polres Bantul Kompol Donny Siswoyo, S.IK sedangkan dari Dinas
Perhubungan Bantul Drs. Eddy Susanto dan dari Dinas Kesehatan Bantul Dr.
Bintarta, M.Kes dengan dipandu pembawa acara dari TVRI.
Dalam acara tersebut Waka Polres Bantul menyampaikan bahwa dalam rangka Operasi terpusat Ketupat Progo 2013, Polres Bantul akan membuat pos pengamanan dan pos pelayanan di berbagai titik rawan kejahatan dan kemacetan lalulintas yang ada diwilayah Bantul. Ada enam titik diantaranya di Pos Yan dan Pam Druwo, Pos pam Piyungan, Pos Pam
Ketandan, Pos pam Sedayu, Pos pam Kretek, dan Pos Pam Srandakan
serta akan menempatkan personil di pos pantau di tempat tempat yang strategis
guna memantau arus lalu lintas agar tercipta kamseltibcar lantas di jalan raya dan kenyamanan para penguna jalan yang akan melaksanakan mudik lebaran.
Untuk Kamtibmas beliau akan menempatkan personil baik terbuka maupun tertutup yang berseragam maupun tidak berseragam untuk patroli dan mengamankan provit opvit baik perumahan, kampus, daerah daerah wisata, kantor kantor dan sekolahan.
Wakapolres
meminta dukungan warga untuk bersama-sama
menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres
Bantul, selama sisa bulan ramadhan ini dan perayaan idul fitri 1434 H. Sehingga
masyarakat dapat melaksanakan ibadah puasa, sholat tarawih dan lebaran dengan
aman dan nyaman.“Tolong segera laporkan
kepada polisi terdekat, ketika warga melihat dan mendengar adanya tindak
kejahatan,” ajak Wakapolres.
Sedangkan dari Dishub Bantul Drs. Eddy Susanto mengatakan
akan menghimbau kepada pengemudi truck yang bermuatan berat selama H-4 dan H+1 untuk
tidak memasuki jalan utama kecuali truck pengangkut BBM serta truck sembako agar
tidak terjadi kemacetan yang panjang.
Untuk pengamanan sepanjang jalur utama, Beliau akan
menerjunkan petugas dishub untuk membantu kenyamanan pengendara di jalan jalan
utama, untuk rangkaian jalur yang padat, Dishub Bantul sudah membuat jalur
alternatif bilamana terjadi kemacetan.
Dari Dinas Kesehatan yang diwakilkan oleh Kepada Bidang
Pelayanan Kesehatan Dr. Bintarta.M.Kes mengatakan bahwa untuk puskesmas
puskesmas di wilayah Bantul akan buka selama 24 jam full selama H-3 dan H+3
selain itu juga dari Dinkes Bantul juga akan menempatkan personilnya di Pospam
pospam bergabung dengan personil dari Polri dan instansi lainya untuk melakukan
pelayanan terhadap masyarakat/ warga.
Acara Taman Gabusan yang juga dimeriahkan dengan hadroh tersebut berakhir pada jam 13.00 Wib ,
Hadir dalam acara tersebut Kapolsek Bantul, Kapolsek Sedayu, Anggota Dinkes Bantul,
Anggota Dishub Bantul dan Anggota Polres Bantul. Acara tersebut rencana akan disiarkan pada tanggal 6 Agustus 2013 pukul 15.00 wib di TVRI Yogyakarta.
Posting Komentar