POLSEK IMOGIRI AMANKAN FESTIVAL MEMEDI SAWAH 2013 DI DESA WISATA INTERNASIONAL CANDRAN KEBONAGUNG IMOGIRI

Senin, 23 September 20130 komentar



Anggota Polsek Imogiri melaksanakan pengamanan Festival Memedi Sawah 2013 yang berlangsung dari tanggal 21- 29 September yang diselenggarakan di di Desa Wisata Internasional Candran Kebonagung, Imogiri, Bantul Yogyakarta, Sabtu, 21 September 2013 pukul 09.00 Wib.

Kapolsek Imogiri Kompol Herlambang menjelaskan, Polsek Imogiri akan mengamankan kegiatan ini dari awal hingga selesai demi kelancaran, ketertiban dan keamanannya, jelasnya.

Memedi Sawah atau yang biasa mayarakat menyebutnya Ogok Ogok adalah boneka sederhana terbuat dari jerami dengan kerangka kayu yang diberi baju dan topi sehingga mirip sosok manusia yang diletakkan di tengah-tengah persawahan dan diikat tali yang dikendalikan dari sebuah dangau, untuk mengusir burung-burung pemakan padi.

Biasanya para petani memasang lebih dari satu Memedi Sawah tersebar di titik-titik strategis di persawahan yang buah padinya mulai menguning. Suatu kearifan lokal yang diperlihatkan para petani sejak masa lalu tanpa harus merusak lingkungan.

Beragam kegiatan berkaitan dengan Festival Memedi Sawah tersebut, diantaranya berupa Lomba Ngliwet, Lomba Memasak Nasi menggunakan perangkat tradisional dengan tema “Olah Pangan, Warna Tradisi”, disamping juga digelar Lomba Membuat Memedi Sawah mengangkat tema “Pelangi Kearifan Lokal, Sejuta Ekspresi Memedi Sawah” terbuka untuk umum.

Lomba-lomba lainnya berupa Mewarnai untuk anak-anak TK, Lomba Menulis Surat Tertuju Kepada Memedi Sawah, bagi siswa pelajar Sekolah Dasar, Lomba Fotografi untuk umum, kemudian Jelajah Wisata Desa pada hari Minggu (29/09/13) dan Jagong Tani mengangkat tema “Petani, Kemandirian dan Ekonomi Kreatif” berlangsung pada 24 September 2013.

Ketua Panitia Festival Kristya Bintara kepada RRI menjelaskan perihal acara yang digelar rutin setiap tahunnya itu tetap relevan dengan kekinian guna mendidik generasi muda untuk mengenali Memedi Sawah sebagai karya budaya Bangsa.

Kegiatan pendukung selama Festival berupa permainan Perahu Naga di bendungan Kebonagung, Panggung Hiburan dan Pameran Produksi masyarakat setempat. (Humas Imogiri)


Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger