Senin tanggal 30 September 2013 pukul 10.00 wib, Waka Polres Bantul Kompol
Donny Siswoyo, SIK memimpin giat khataman Qur'an bersama anggota Polres yang bertempat di Masjid Baitul
Nikmah Polres Bantul.
Kegiatan
dimulai dengan takziah dari Aiptu Daldiri tentang keutamaan mengkhatamkan Alquran dan pembacaan surat Yasin yang dilakukan bersama sama, kemudian
dilanjutkan dengan pembacaan tiga surah terakhir dalam alquran sebelum khatam yang
dipimpin oleh Bripka Ikhwan.
Dalam sambutannya Waka
Polres Bantul mengatakan bahwa Kegiatan ini dilakukan secara rutin selama
sebulan, Khataman quran tersebut diharapkan meningkatkan keimanan dan ketagwaan personil kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga dengan demikian personil bisa menjalankan tugas kepolisian dengan baik terhindar dari segala penyelewengan dan pelanggaran hukum.
"Saya menyambut baik acara yang positif ini. Diharapkan kegiatan ini lebih ditingkatkan lagi, Jelas beliau
"Saya menyambut baik acara yang positif ini. Diharapkan kegiatan ini lebih ditingkatkan lagi, Jelas beliau
Kasubag
Humas Polres Bantul Iptu Sutrisno menjelaskan bahwa Membaca Alquran hingga
khatam (selesai) boleh jadi jarang dilakukan anggota karena kesibukan tugasnya. Oleh karena itu, Jajaran Polres Bantul mengadakan kegiatan ini sehingga anggota mempunyai kesempatan mengerjakanya secara rutinitas setiap bulan secara bergantian, Jelas
Kasubag.
Sebelum
acara berakhir terlebih dahulu ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan
seluruh anggota Polres Bantul agar dalam bertugas diberi perlindungan dan
keselamatan dari Allah Swt, kemudian di tutup dengan makan bersama. Kegiatan
tersebut berakhir pukul 11.00 wib berjalan aman dan tertib.
Posting Komentar