POLSEK IMOGIRI OPEN HAUSE MENERIMA KUNJUNGAN ANAK PAUD DAN TPA SE DESA GIRIREJO IMOGIRI

Rabu, 18 Desember 20130 komentar



Kepolisian Sektor Imogiri tadi pagi hari Rabu, 18 Desember 2013 melaksanakan Open House (Polisi Sahabat Anak) yaitu menerima kunjungan dari Anak Paud dan TPA se desa Girirejo Imogiri di halaman Mapolsek Imogiri. Rombongan anak dan guru diterima oleh Kapolsek Imogiri Kompol Herlambang beserta anggota anggotanya guna mengenalkan tugas - tugas Polisi dan merubah cara pandang anak terhadap Polisi yang awalnya menakutkan menjadi bersahabat.

Melalui Kegiatan Polisi Sahabat Anak, diharapkan dapat ditanamkan kepada anak-anak jiwa yang jujur dan berdisiplin sejak dini.  Anak-anak dikenalkan rambu-rambu lalu lintas serta cara berkendara yang baik dan benar sampai dengan pentingnya pemakaian helm dan sabuk pengaman oleh Kapolsek.

Untuk memahami tertib hidup bermasyarakat maka sebaiknya sejak dini anak-anak harus sudah dikenalkan dengan berbagai tata tertib hidup bermasyarakat mulai dari tata tertib berlalulintas sampai pada tata tertib kehidupan bermasyarakat yang lebih luas. Karena mulai dari usia dini ini harus sudah dikenalkan pada rambu-rambu dan masalah tertib lalulintas dimana nantinya mereka akan semakin dewasa semakin mengerti dan semakin paham. Sehingga ketika menjajaki pendidikan yang lebih tinggi mereka akan mematuhi & memahami segala peraturan yang berlaku.

Dalam penyampaian materi kepada anak anak tersebut, Kapolsek bernada akrap dan sesekali Kapolsek bergerak lucu untuk menarik perhatian anak anak, alhasil anak anak tersebut tertawa sehingga tampak keakraban antara polisi dan anak.

Dengan adanya program Polisi Sahabat Anak ini diharapkan  image miring terhadap sosok polisi akan hilang. Dan justru sebaliknya mereka akan menganggap polisi sebagai sahabat, kakak & orang tua mereka. (Kasihumas Imogiri)


Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger