POLSEK JETIS MENGGELAR PENGAMANAN KAMPANYE PEMILIHAN LURAH DESA CANDEN JETIS BANTUL

Selasa, 10 Desember 20130 komentar



Berlangsung seminggu-an mulai hari Sabtu, 7 hingga Jumat 13 Desember 2013 mulai pukul 14.00 Wib Polsek Jetis mengawal dan mengamankan jalanya Kampanye Pemilihan Lurah Desa Canden Jetis Bantul dengan jumlah peserta Calon Lurah diantaranya : Nomor Urut 1 Subagyohadi ( tokoh BPD kalurahan Canden )   Nomor Urut 2 Bandiya (tokoh kalangan Muda Canden) Nomor Urut 3 H. Mashudi, BA (Carik Desa Canden) serta  Nomor Urut 4 H. Muh. Subakhir, SPd.SD (Pensiunan Kepala Sekolah SD yang juga tokoh Alim Ulama).
           
Dengan berbagai karakter dan ciri khas mereka masing-masing, keempat calon tersebut sedang mengawali fase awal yakni Kampanye tingkat kalurahan di Balai desa Canden dan hari berikutnya tingkat dusun ke dusun.

Para calon secara mobile dan maraton akan melaksanakan orasinya dari dusun ke dusun, untuk masing-masing Calon mendapatkan pengawalan ketat dari Polsek dua anggota, Koramil satu anggota serta  para pendukung / keluarga.

Dari hasil liputanya para kandidat dalam memaparkan visi dan misinya didominasi perihal Pelayanan Administrasi masyarakat yang mudah-murah dan cepat terutama KTP, AKTE (penduduk / tanah) Kesehatan Masyarakat / Posyandu serta menggali potensi ekonomi keluarga / tani dan budaya daerah yang kesemuanya ingin mamajukan dan mensejahterakan warga desa keseluruhan.

Demikian jalanya kampanye Pemilihan Lurah Desa Canden untuk hari ini liputan di dusun Canden (9/12/2013) yang secara umum berjalan aman dan tertib. (Humas Jetis)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger