AKSI SOLIDARITAS WARGA BANTUL DUKUNG IDHAM SAMAWI BEBAS SANGKAAN KASUS HIBAH PERSIBA BANTUL

Rabu, 05 Februari 20140 komentar



Kapolsek Banguntapan Kompol Sudarsono pantau langsung jalannya pengamanan aksi solidaritas warga Bantul yang mendukung agar mantan Bupati Bantul Drs. H Idham Samawi terbebas dari segala sangkaan kasus hibah Persiba Bantul. Aksi yang dilakukan laskar merah putih pendukung mantan Bupati dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 05 Februari 2014 jam 09.00 wib di area parkir gedung JEC Jl.Janti Banguntapan Bantul.

Pada aksi tersebut Tri Asta Sujadi sebagai koordinator aksi tergabung dalam laskar merah putih menyampaikan orasi, yang intinya menolak semua kasus yang disangkakan pada mantan Bupati Bantul, dan menurutnya Mantan Bupati Bantul didzalimi atas kasus yang disangkakan. Untuk itu Laskar merah putih menuntut agar mantan Bupati Bantul dibebaskan dari semua kasus yang disangkakan. Hal yang sama juga disampailan Endro Sulastomo (Endro Pleret) dkk yang juga mendukung aksi tersebut diatas.

Aksi ditutup dengan doa bersama mendoakan agar mantan Bupati Bantul terbebas dari semua kasus yang disangkakan dan tidak didzalimi. Doa dipimpin ustadz Muhidin dari pleret.

Jam 10.30 wib selesai berdoa bersama langsung membubarkan diri kembali ke rumah masing-masing. Aksi berlangsung secara damai sehingga tidak mengganggu situasi kamtibmas wilayah hukum Polsek Banguntapan.

Sebagai catatan saat ini mantan Bupati Bantul diperiksa di Kajati DIY sebagai tersangka hibah Persiba Bantul. (Sihumas Banguntapan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger