ARAHAN KAPOLSEK PUNDONG TENTANG PENGAMANAN PEMILU 2014

Rabu, 02 April 20140 komentar



Kapolsek Pundong AKP Agus Nuryanto, S.Sos memberikan arahan kepada para Kasi, Kanit dan Ka SPK di ruang kerja Kapolsek Pundong, Selasa, 01 April 2014, pukul : 09.00 s/d 10.12 Wib.

Pada kesempatan tersebut disampaikan oleh Kapolsek Pundong tentang berbagai tugas tugas pokok Kepolisian terutama dalam pengamanan kampanye dalam pemilu legislatif dan pilpres mendatang.

Dalam arahanya Kapolsek berpesan kepada anggotanya Pertama, siapkan mental dan fisik dengan dilandasi komitmen moral dan disiplin kerja yang tinggi dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Kedua, petakan kerawanan pada setiap tahapan pemilu serta deteksi dini dengan mengoptimalkan fungsi intelejen didukung dengan Babinkamtibmas untuk mengantisipasi fenomena dan dinamika yang berkembang dimasyarakat. Ketiga, implementasikan apel siap secara maksimal sehingga pengamanan Pemilu 2014 dapat berjalan lancar aman dan tertib serta mendapatkan hasil optimal. Keempat, perkokoh kerjasama yang harmonis dengan seluruh penyelenggara pemilu dengan TNI dan segenap komponen masyarakat guna mewujudkan sinergi polisional yang proaktif dalam rangka pengamanan Pemilu 2014.

Selanjutnya yang Kelima, jaga komitmen dan netralitas serta tidak terlibat dalam kegiatan poltik praktis dalam penyelenggaraan Pemilu 2014 yang dapat menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri secara keseluruhan. Keenam, tingkatkan kewaspadaan terhadap potensi ancaman terorisme yang memanfaatkan momentum Pemilu 2014. Ketujuh, lakukan penegakan hukum terhadap setiap pelanggaran tindak pidana Pemilu secara terpadu melalui sentra Gakumdu (Penegakan Hukum Terpadu). Kedelapan, berikan arahan yang cukup jelas kepada anggota sebelum bertugas serta pedomani seluruh aturan yang berlaku untuk menghindari keraguan dan kesalahan prosedur dalam pelaksanaan tugas saat menghadapi setiap tindakan atau pelanggaran yang terjadi di setiap tahapan Pemilu.
Kesembilan, siapkan rencana pengamanan kontijensi dan terakhir yang Kesepuluh, lakukan pengawasan dan pengendalian secara selektif dan lakukan pengawasan melekat serta pengawasan-pengawasan eksternal untuk mengetahui seluruh personel kita berada diposisi dan di titik yang ditugaskan serta dia dalam kondisi yang siap setiap saat bila dibutuhkan untuk atasi persoalan dan permasalahan yang akan ganggu pemilu 2014.

"Jadikan arahan ini untuk satukan tekad dan komitmen kita dalam rangka mengawal dan mengamakan serta mensukseskan Pemilu 2014. (Sihumas Pundong)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger