Dalam
rangka rangkaian kegiatan Hari Jadi Kabupaten Bantul ke-183 Bupati Bantul Hj.
Sri Suryawidati meresmikan Showroom Batik Pandak di Desa Wijirejo, Pandak,
Bantul pada hari Selasa, 24 Juni 2014.
Rombongan
Bupati tiba di lokasi pada pukul 10.00 Wib. Turut serta dalam rombongan Bupati
unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bantul seperti Sekda Kabupaten Bantul Drs. Riyantono, M.Si, Kadis
Perindagkop Drs. Sulistiyanto, M.Pd, Kabag Sumda Polres Bantul Kompol Bambang
Sudaryanto yang mewakili Kapolres Bantul, perwakilan dari Kodim 0729/Bantul,
serta para Staf Ahli dan Asisten Kabupaten Bantul. Rombongan Bupati disambut
oleh Muspika Kecamatan Pandak, seperti Camat Pandak Drs. Agus Sulistiyono, MM,
Kapolsek Pandak AKP Paimun, SH, Danramil Pandak, Kapten Inf. Diya S dan Lurah
Desa se-Kecamatan Pandak.
Didampingi
unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bantul dan disaksikan oleh
Muspika Kecamatan Pandak serta segenap tamu undangan yang hadir, Bupati Bantul
Hj. Sri Suryawidati menandatangani prasasti peresmian Showroom Batik Pandak.
Keberadaan Showroom Batik Pandak tersebut bertujuan mempertahankan eksistensi
keberadaan pengrajin batik di Pandak serta sebagai upaya meningkatkan daya
saing pengrajin batik kelas menengah ke bawah agar tetap mampu bertahan dengan
cara hasil karyanya ditampung dan dipajang di dalam Showroom Batik Pandak untuk
ditawarkan kepada konsumen. Dalam kesempatan ini juga, Bupati didaulat memotong
tali sebagai pertanda bahwa gedung Showroom Batik Pandak telah resmi dibuka.
Setelah
meresmikan gedung Showroom Batik Pandak, rombongan Bupati menuju ke Kantor
Kecamatan Pandak. Masih dalam rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Jadi
Kabupaten Bantul ke-183, disana rencana Bupati akan meresmikan kegiatan pembangunan yang ada di Kantor Kecamatan
Pandak. Camat Pandak, Drs. Agus Sulistiyono, MM dalam sambutannya melaporkan
bahwa, guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Pemerintah Kecamatan
Pandak telah selesai membangun tiga gedung yaitu gedung PATEN, gedung Unit
Pengelola Kegiatan (UPK) dan gedung Balai Penyuluhan Keluarga Berencana (KB).
“PATEN
kepanjangan dari Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan, dimana layanan ini
bertujuan memberikan pelayanan pembuatan dokumen administrasi secara terpadu di
satu atap yaitu kecamatan, bila sebelumnya masyarakat mengurus atau membuat
dokumen langsung ke Kantor Pemerintah Kabupaten Bantul, maka dengan adanya
PATEN masyarakat hanya cukup datang ke Kantor Kecamatan Pandak. Lalu, dokumen
apa saja yang dilayani? Dokumen yang dapat dilayani banyak, seperti pembuatan
surat ijin usaha, akte kelahiran, dan lainnya,”terang Camat Pandak.
PATEN
seperti dikatakan Camat Pandak ingin memudahkan layanan kepada masyarakat,
sehingga diharapkan menjadi solusi bagi masyarakat yang lokasinya jauh dari
akses Pemkab Bantul, nantinya Pemkab Bantul lah yang akan mendatangi
kantor-kantor kecamatan untuk mengakses data masyarakat.
“UPK
adalah unit yang mengelola operasional kegiatan PNPM Mandiri Perdesaan di
kecamatan. Tujuan dibangunya gedung ini adalah demi memudahkan masyarakat dalam
mendorong transparansi dalam pengelolaan keuangan, pengelolaan pinjaman,
perkembangan program dan informasi lainnya melalui papan informasi dan
menyampaikan secara langsung kepada pihak yang membutuhkan. Dan melakukan
fasilitasi bersama pelaku lain menyangkut penyelesaian
permasalahan-permasalahan yang menyangkut perencanaan, pelaksanaan dan
pelestarian PNPM Mandiri Perdesaan,”lanjut Camat Pandak
“Selain
membangun dua gedung tersebut di atas, Pemerintah Kecamatan Pandak juga
membangun gedung Balai Penyuluhan KB. Saya mengharapkan bahwa keberadaan Balai
Penyuluhan KB ini dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses
berbagai informasi mengenai keluarga berencana. Keberadaan balai penyuluhan ini
harus dioptimalkan untuk pembinaan dan penyuluhan sehingga berdampak pada
pemenuhan KB Baru dan KB Aktif serta meningkatkan pengembangan dan ketahanan
keluarga seperti BKB, BKR, BKL, UPPKS dan PIK-Remaja,”imbuh Camat Pandak.
Didampingi
unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bantul dan disaksikan oleh
Muspika Kecamatan Pandak serta segenap tamu undangan yang hadir, Bupati Bantul
Hj. Sri Suryawidati menandatangani prasasti peresmian tiga gedung yang telah
dibangun oleh Pemerintah Kecamatan Pandak tersebut. Dalam sambutannya, Bupati
mengapresiasi Pemerintah Kecamatan Pandak yang telah membangun tiga unit gedung
yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Bupati
juga meminta agar seluruh aparatur yang ada di Kabupaten Bantul meningkatkan
kinerjanya. Peningkatan kinerja dimaksudkan Bupati agar profesionalisme
pelayanan publik semakin baik.
Dalam
serangkaian kegiatan ini Kapolsek Pandak AKP Paimun menerjunkan anggotanya
untuk melaksanakan pengamanan dengan masksud kegiatan bisa berjalan lancar dan
tertib. (Sihumas Pandak)
Posting Komentar