PENGAMANAN TABLIQ AKBAR DAN KONSOLIDASI, KADER, GURU, KARYAWAN MUHAMADIYAH SE KOTA YOGYAKARTA

Kamis, 26 Juni 20140 komentar



Bertempat di Sportorium UMY telah dilaksanakan kegiatan Tabliqh Akbar songsong ramadhan dan konsolidasi Kader, Guru dan Karyawan Muhamadiyah Yogyakarta Se Kota Yogyakarta, Kamis, 26 Juni 2014 pukul 09.00 Wib.

Hadir dalam kesempatan tersebut antara lain adalah H Hanafi Rais SIP, Prof Amin Rais, Dr H Agus Taufiqurohman , H Heryy Zudianto MM.

Kegiatan Tabligh Akbar diisi dengan ceramah oleh Ustadz Dr H Agus Taufiqurohman yang menyampaikan bahwa bulan ramadhan merupakan bulan yang mulia / pilihan diantara beberapa bulan, dimana di dalamnya ada suatu malam yang pahala beribadah pada malam tersebut sama dengan beribadah selama 83 tahun 4 bulan,ini merupakan suatu keutamaan yang agung.

Lanjut beliau kebanyakan kaum muslimin dalam menyambut bulan ramadhan disibukkan dengan mencari aneka resep-resep makanan, sehingga nantinya mereka dapat berbuka dengan berbagai macam hidangan, sehingga seakan-akan dalam bulan ramadhan kaum muslimin sibuk dengan makanan. Bukan makanan yang menghidmat dia, inilah yang dikatakan Ibnu Rajab “seburuk-buruk manusia”.

langkah penting yang perlu ditempuh dalam menjemput bulan ramadhan, menurut beliau adalah Tazkiyah (Menyucikan) hati-hati kita dari noda dosa dan maksiat dan mulai sekarang kita membiasakan melakukan amalan-amalan bulan ramadhan, dengan demikian masuk bulan ramadhan hati-hati kita telah siap melaksanakan amalan-amalan tersebut dan hati kita jauh dari rasa berat mendengarkan bacaan  Al Qur’an pada shalat Tarawih yang panjang, mata kita tidak lelah untuk melaksanakan shalat lail sehingga dengan demikian kita dapat merasakan lesatnya beribadah kepada Allah azza wa jalla.

Kegiatan ini dikawal oleh Personil Polsek Kasihan hingga acara berakhir dalam keadaan aman dan tertib. (Sihumas Kasihan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger