GKJ GUNTURGENI ADAKAN GIAT BHAKTI SOSIAL DI PONCOSARI SRANDAKAN

Senin, 27 Oktober 20140 komentar



Sabtu, 25 Oktober 2014 pukul 08.00 Wib bertempat di rumah bapak Subrahmono Dukuh Gunturgeni Desa Poncosari Srandakan telah berlangsung bakti sosial dengan kegiatan bazar sembako dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga sekitarnya.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh GKJ Gunturgeni Srandakan bekerjasama dengan GKJ Karangayu Semarang dengan tujuan untuk meningkatkan ikatan sosial antara warga Gunturgeni dengan GKJ Gunturgeni. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Pendeta GKJ Gunturgeni Pendeta Samuel adi Nugroho, Sekretaris majelis GKJ Gunturgeni Pnt. Drs. Riyanto, Ketua panitia bakti sosial  Pnt. Stefanus Nagdiyana, 20 orang tim medis dari GKJ Karangayu Semarang dengan koordinator dr. Erlina dan Warga Dusun Gunturgeni sekitar 200 orang.

Dalam sambutannya ketua panitia Pnd. Stefanus Ngadiyana menyampaikan kegiatan bakti sosial ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh GKJ Gunturgeni bekerjasama dengan GKJ karangayu Semarang serta mengucapkan terimakasih kepada dukuh Gunturgeni dan Pos Yandu Dusun Gunturgeni yang telah membantu pelaksanaan kegiatan hari ini.

Diharapkan dengan adanya kegiatan hari ini dapat mempererat ikatan sosial antara GKJ Gunturgeni dengan warga sekitar walaupun berbeda keyakinan.

Selesai sambutan dilanjutkan dengan bazar sembako dan pemeriksanaan kesehatan gratis serta hiburan orgen tunggal dari tim musik GKJ.

Kegiatan ini mendapat pengawalan oleh anggota Polsek Srandakan hingga berakhir pada pukul 11.00 Wib dalam keadaan aman dan kondusif. (Sihumas Srandakan)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger