Warga Dusun Ngaglik, Desa Patalan, Jetis, Bantul patut berbangga
hati, pasalnya di wilayah mereka telah berdiri sebuah pos kamling. Tak hanya
itu, biaya pembangunannya pos kamling sebesar Rp. 4.000.000,- pun berasal dari swadaya
warga setempat dengan melakukan iuran masing-masing KK Rp. 50.000,- dan
kekurangannya berasal dari sumbangan Kepala Dusun Ngaglik sebesar Rp.
1.000.000,-.
Hal tersebut terungkap dalam peresmian pos kamling
tersebut pada hari Sabtu, 11 April 2015 pukul 20.00 Wib. Pos kamling ini
sendiri diresmikan oleh Kanit Bintibluh Sat Binmas Polres Bantul, Ipda Sudiasih
yang mewakili Kasat Binmas.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Muspika Kec. Jetis, Lurah Desa
Patalan R. Sudiharjo, Kepala Dusun Ngaglik Sukamto dan warga masyarakat Dusun Ngaglik.
Menurut Ipda Sudiasih, dengan dibangunnya pos kamling di
Dusun Ngaglik ini, masyarakat setempat diharapkan dapat
lebih meningkatkan kemananan lingkungan di wilayahnya. Jadilah polisi bagi diri sendiri, karena dengan begitu
rasa aman akan terjaga. Dalam menjaga rasa aman tidak hanya tugas dari polisi sebagai
aparat penegak hukum, melainkan tugas kita bersama.
Ipda Sudiasih juga mengaku bangga dan menyampaikan terima
kasih kepada warga Dusun Ngaglik atas kepedulian masyarakat untuk membangun pos
kamling di dusun mereka. Ini membuktikan adanya rasa kebersamaan, penuh
keharmonisan sehingga timbul rasa kepedulian terhadap keamanan lingkungan.
Acara ditutup dengan do’a oleh Rois Dusun Ngaglik, Mugi
Rajarjo dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Lurah Desa Patalan Sudiharjo
yang kemudian diserahkan kepada Dukuh Ngaglik.
Posting Komentar