TIPS AMAN NAIK TAXI

Rabu, 08 April 20150 komentar



Baru-baru ini banyak diberitakan maraknya tindak kejahatan di dalam angkutan umum. Yang paling membuat khawatir adalah kejahatan yang terjadi di dalam taxi. Karena tidak seperti angkutan umum yang lain, taksi termasuk angkutan umum yang tidak mengangkut banyak penumpang seperti bus.

Alih-alih ingin lebih aman dari tangan usil pencopet, menggunakan jasa taksi saat ini malah lebih merisaukan. Bagaimana tidak, banyak kejadian penumpang taksi malah dirampok olek supirnya sendiri.

Yang lebih parah lagi, para perampok yang berkedok sopir taksi itu tak segan-segan melukai penumpangnya. Sesuai himbauan dari Divisi Humas Mabes Polri, berikut ini tips-tips aman naik taksi.

1. Carilah perusahaan taxi yang terpercaya, bila ragu jangan naik
2. Untuk lebih aman, lebih baik menelepon kantor perusahaan jasa taksi untuk penjemputan.
3. Ingat dan catat Nomor Polisi, nomor lambung taxi dan nama pengemudi.
4. Pastikan identitas dan pengemudinya sesuai (lihat kesesuaian foto pada kartu identitas dan wajah pengemudi)
5. Usahakan faham rute tujuan.
6. Jangan lupa membawa alat pertahanan sederhana seperti alat kejut listrik atau pepper spray untuk berjaga-jaga kemungkinan terburuk.
7. Selalu tinggalkan pesan kepada orang terdekat dengan memberikan sms. Contoh "Mama, adek naik taxi Blue Bird dari Halte PLN menuju Rumah Nopol : B 2314 HGT Nobody : 2435 dengan pengemudi Andrian".

Semoga bermanfaat.

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger