PADUSAN DI SUNGAI OYA, SEORANG MAHASISWA MENINGGAL TERPELESET

Kamis, 18 Juni 20150 komentar



Oka Aprilianto (25 tahun) mahasiswa Alamat Perumnas Bumi Trimulyo Blok 2 Rt 12 Sindet Jetis Bantul ditemukan meninggal dunia tenggelam di Sungai Oya obyek Wisata Tri Panjung dusun Dodogan Jatimulyo Dlingo Bantul, Rabu, 17 Juni 2015 pukul 17.00 Wib.

Korban ditemukan meninggal dunia oleh Tim Basarnas dan BPBD Bantul pada pukul 22.00 Wib. Kapolsek Dlingo AKP S Parmin menjelaskan, Korban meninggal murni karena kecelakaan tenggelam di sungai Oya wilayah Dlingo. Selanjutnya korban kami serahkan kepada keluarganya untuk di makamkan, jelasnya.

Menurut Adi Fath (19 tahun) rekan korban, saat itu kami berlima bersama korban bermain di obyek Wisata Tri Panjung Dlingo, setelah puas lalu kami padusan ke obyek wisata air terjun Sri Gethuk Gunungkidul yang kebetulan letaknya berdekatan dengan Tri Panjung. Setelah selesai Padusan kami hendak pulang ke Tri Panjung namun saat menyeberang diatas batu korban terpeleset jatuh masuk ke sungai Oya wilayah Dlingo. Melihat korban jatuh, kami berupaya menolong namun tidak berhasil selanjutnya kami lapor ke Polsek Dlingo. (Sihumas Sek Dlingo)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger