Memasuki
hari ke 3 dalam rangkaian Merti Dusun Tri Manunggal (Dk. Kunden, Jaten dan
Manukkan) Desa Sendangsari diadakan pagelaran Kethoprak bertempat di rumah
Kepala Dukuh Kunden Bapak Giyono Dk. Kunden RT 03 Sendangsari Pajangan, Sabtu
13 Juni 2015 jam 20.00 Wib. Polsek Pajangan dan Linmas Pedukuhan Tri Manunggal
mengamankan kegiatan.
Hadir dalam
acara tersebut Lurah Desa Sendangsari Muh. Irwan Susanto, ST, Pendamping
Kesenian dan Kebudayaan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata DIY untuk Kec.
Pajangan Ibu Kurniawati Dwi Rahayu dan Ananda Elzaniar P, tokoh masyarakat
Pedukuhan Tri Manunggal Sendangsari. Pagelaran Kethoprak disaksikan sejumlah ±
500 orang masyarakat.
Kepala Dukuh
Kunden Bapak Giyono memimpin pagelaran (Lurah) Kethoprak Lestari Budoyo dari
Dk. Kunden Sendangsari yang dipentaskan pada malam tersebut. Lakon yang mainkan
adalah Putri Danes Wari yang menceritakan perebutan Putri Danes Wari Putri dari
Raja Kediri yang dilamar oleh berbagai kerajaan dan pada akhirnya Putri Danes
Wari menikah dengan Langkir dari Kerajaan Gedangan, demikian penjelasan Bapak
Giyono. Ia juga menambahkan uri-uri (melestarikan dan mengembangkan) kesenian
dan Kebudayaan Jawa warisan leluhur kita adalah kewajiban kita semua jangan
sampai seni dan budaya tersebut luntur dan hilang. Ia berharap generasi muda
kita untuk bisa menjadi pelaku kesenian dan Kebudayaan Jawa ini sehingga tetap
lestari.
Pagelaran
Kethoprak tersebut diiringi oleh kelompok karawitan Widyo Laras pimpinan Ibu
Jadmi dari Pandak dan dengan Sinden Ibu Jadmi sendiri, Ibu Tutik dan Ibu
Suyati.
Hingga
selesainya pagelaran Kethoprak di Dk. Kunden situasi berakhir dalam keadaan
aman kondusif. (Sihumas Sek Pajangan)
Posting Komentar