POLSEK BANTUL AMANKAN DAURAH ILMIYAH AHLUSSUNAH WAL JAMAAH NASIONAL ASY SYARIAH KE-11

Selasa, 09 Juni 20151komentar



Kapolsek Bantul, Kompol Fajar Pamuji, SH menerjunkan anggotanya guna mengamankan pengajian akbar bertajuk Daurah Ilmiyah Ahlussunah Wal Jamaah Nasional Asy Syariah ke-11 Tahun 1436 H/2015 M di Masjig Agung Bantul, Sabtu, 6 Juni 2015 pukul 09.30 Wib.

Selain melaksanakan pengamanan secara terbuka, Polsek Bantul juga melakukan  pengamanan secara tertutup acara yang direncananya akan digelar selama dua hari ini. Hal ini bertujuan guna mengantisipasi berbagai potensi gangguan yang dapat mengganggu jalannya acara daurah ini.

Kegiatan dengan tema “Menangkal Radikalisme Berdasarkan Pemahaman Salaf” ini telah rutin diselenggarakan setiap tahunnya. Tahun ini panitia menghadirkan Asy Syaikh Badr Bin Muhammad al 'Anzy dari Arab Saudi sebagai penceramah.

Ustadz Ayip Syafrudin, selaku panitia daurah ini dalam sambutanya menyebutkan, maksud dan tujuan dipilihnya tema “Menangkal Radikalisme Berdasarkan Pemahaman Salaf”  dikarenakan akhir-akhir ini sering terjadi tindakan yang bersifat agresif dan mengatasnamakan Islam. Menurut Ustadz Ayib, upaya untuk menangkal gerakan radikalisme salah satunya dengan pemahaman salaf.

Kasat Intelkam Polres Bantul, AKP Bayu Dewasto, SIK yang mewakili Kapolres Bantul menyambut antusias kegiatan ini dan semoga dapat bermanfaat bagi Umat Islam. AKP Bayu menambahkan, daurah kali ini dengan tema “Menangkal Radikalisme Dengan Pemahaman Salaf” dari pihak kepolisian mendukung sepenuhnya dengan tujuan agar radikalisme dapat di musnahkan.

Sementara itu Dandim 0729/Bantul, Letkol Inf. Tumadi, S.Sos dalam sambutannya menuturkan, akan lebih mendapat manfaat dan ilmu untuk digunakan untuk menjaga persatuan dan kesatuan Negara Republik Indonesia. Menurut Dandim, ancaman yang paling besar bagi bangsa Indonesia adalah perang yang disusupkan melalui berbagai aspek kehidupan melalui ipoleksosbud. Diakhir sambutannya, Dandim mengajak para jamaah yang hadir untuk bersama-sama TNI/Polri menangkal radikalisme demi persatuan dan kesatuan bangsa.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Asy Syaikh Badr Bin Muhammad al 'Anzy. Beliau Asy Syaikh mengucapkan jazakallahhukhoiron atau terima kasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Bantul yang telah memberikan dukungan,demikian pula kepada Bupati Bantul dan tim keamanan baik Polri maupun TNI.

Kegiatan kemudian masuk dalam acara inti, yaitu Muhadhoroh Asy Syaikh Badr Bin Muhammad al Anzy Hafizhahullah dengan tema radikalisme. Dilanjutkan Muhadhoroh Masyayikh oleh Asy Syaikh Usamah Al Amry Hafizhahullah dengan materi Bab Adab Kitab Darusul Muhimmah karya Asy Syaikh Abdul Aziz bin Abdillah Bin Baz Rahimahullah.

Dalam kegiatan ini  juga dilakukan teleconference dengan Asy Syaikh Rabi' bin Hadi Al Madkhali, Asy Syaikh Ubaid Al Jabiry dan Asy Syaikh Abdullah al Bukhary. (Sihumas Sek Bantul) 
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

26 Juli 2016 pukul 14.40

Jazakallahu khairan atas bantuan polsek bantul sehingga acara daurah nasional berjalan dengan lancar, semoga kita semua dijumpakan lagi di daurah nasional berikutnya

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger