POLSEK BANTUL GELAR PENGAJIAN DAN MEMBAGIKAN SANTUNAN ANAK YATIM

Kamis, 22 Oktober 20150 komentar




Kapalsek Bantul Kompol Fajar Pamuji, SH membagikan santunan pada anak yatim pada acara pengajian di Mushola Polsek Bantul, Kamis pagi, 22 Oktober 2015. Kegiatan ini dihadiri oleh Muspika Bantul, lurah se kec Bantul, anggota dan 25 anak Yatim beserta walinya.

Pembagaian santunan dilakukan usai acara pengajian yang rutin digelar agar anggota Polsek Bantul dapat melaksanakan tugas sesuai aturan yang berlaku dan tidak ada yang menyimpang.

Kali ini sebagai penceramah adalah Kyai Muchin dari Bambanglipuro. Dalam ceramahnya, pak Kyai mengajak anggota bekerja melayani masyarakat dengan iklas agar mendapat pahala karena sejatinya bekerja itu bagian dari ibadah.

Sementara itu, sebanyak 25 anak yatim yang mendapatkan santunan merupakan anak yatim dari kawasan Desa Palbapang.

Kapolsek Bantul mengatakan, pembagian santunan ini sebagai bentuk rasa prihatin Polisi dan sekaligus menjalankan tugas Kepolisian. Sehingga masyarakat mengerti bahwa Polisi bukan hanya bertugas menangkap pelaku kejahatan saja. Namun Polisi juga peduli dengan masyarakat sekitar.

Ini sebagai wujud kami peduli dengan masyarakat, sehingga masyarakat akan merasa dekat dan cinta dengan Polisi. Dalam kegiatan santunan ini, Polisi juga memberikan semangat kepada para anak-anak Yatim agar mereka semangat dan tidak minder, kata Kapolsek Bantul. (Sihumas Polsek Bantul)

Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger