APEL MILAD PELAJAR MUHAMMADIYAH CABANG BAMBANGLIPURO KE 106

Rabu, 18 November 20151komentar



Pimpinan Cabang Muhammadiyah Bambanglipuro mengadakan apel Milad pelajar Muhammadiyah yang ke 106 bertempat di Lapangan Desa Sumbermulyo Bambanglipuro Bantul, Rabu, 18 November 2015.

Apel ini dihadiri oleh Kapolsek Bambanglipuro AKP Yayan Dewayanto SH MH, Komandan Ramil, Pejabat Sememtara Kepala Desa Sumbernulyo Albani SH, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Bambanglipuro Sumardi BA, seluruh Guru dan siswa-siswi dari sekolah Muhammadiayah.

Bertindak sebagai Pembina apel Drs Sahari Ketua Pimpinan Daerah Kab Bantul mengajak kepada seluruh warga Muhammadiyah baik individu maupun kelompok untuk lebih maju dan beliau juga menyampaikan bahwa sampai saat ini Muhammadiyah masih berdiri kokoh sebagai gerakan pembaharuan Muhammadiyah huingga saat ini masih melakukan kajian-kajian tentang Islam dimana Islam merupakan agama pencerahan. Berkaitan dengan itu  Milad tahun ini bertemakan “Islam berkemajuan mencerahkan peradaban bangsa”.

Apel diakhiri dengan pembacaan doa oleh Kepala Madrasah Aliyah Muhammadiyah Bambanglipuro Drs. Akhid Mido Ramanta. Milad dimeriahkan pula dengan penampilan grup Marching band dari siswa-siswi SD Muhammadiyah Sumbermulyo dan SD Muhamadiyah Jogodayoh.

Kegiatan berakhirdalam keadaan aman tertib dengan pengamanan oleh Personil Polsek Bambanglipuro. (Sihumas Polsek Bambanglipuro)

Share this article :

+ komentar + 1 komentar

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger