Untuk menciptakan keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas), Polsek Banguntapan meningkatkan kegiatan pos pagi dengan pengaturan lalu lintas serta membantu menyeberangkan anak-anak sekolah.
Kegiatan tersebut digelar di beberapa titik rawan kemacetan dan rawan kecelakaan lalu lintas di wilayah Kapanewon Banguntapan, Bantul.
Seperti yang digelar pada Senin (14/11/2022) pagi. Kegiatan pos pagi tergelar mulai dari Simpang empat Blok O, jalur Ringroad Selatan, Simpang empat Ketandan dan depan SMP Negeri 1 Banguntapan.
Kapolsek Banguntapan, Kompol Zaenal Supriyatna SH mengatakan, setiap pagi di jalur lalu lintas tersebut sangat ramai kendaraan dan rawan kecelakaan lalu lintas, sehingga ditempatkan personel Polsek Banguntapan untuk menciptakan kamseltibcar lantas. (Humas Polsek Bangutapan)
Posting Komentar