Ciptakan Rasa Aman, Polres Bantul Gelar Blue Light Patrol

Rabu, 08 Februari 20230 komentar

 

Sebagai upaya mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas dan kejahatan jalanan serta gangguan kamtibmas lainnya, Polres Bantul menggelar Blue Light Patrol, Jumat (3/2/2023).

Blue Light Patrol kali ini dipimpin Wakapolres Bantul, Kompol Sancoko Punjung Seksono SIK SH MH.

Wakapolres mengatakan, kegiatan patroli pada malam hari dilakukan guna meminimalisir terjadinya tindak kejahatan dan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat.

“Dengan hadirnya petugas Polri menggunakan kendaraan dinas di kewilayahan, diharapkan dapat mengurungkan niat para pelaku tindak kejahatan untuk melakukan aksinya,” ujar Wakapolres.

Menurutnya, melalui kegiatan Blue Light Patrol ini, diharapkan dapat menekan aksi kejahatan di wilayah hukum Polres Bantul serta memberikan rasa aman bagi warga yang masih beraktivitas saat malam hari.

Disamping kegiatan patroli yang terus dilaksanakan, kata Wakapolres,  petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati. Karena para pelaku kejahatan akan melakukan apapun agar aksinya berhasil.

"Untuk itu, kami mengimbau warga masyarakat agar selalu waspada terlebih saat melakukan aktivitasnya di luar rumah. Serta jika ada hal-hal mencurigakan segera laporkan ke petugas untuk seger ditindaklanjuti," tandasnya.

Adapun sasaran kegiatan Blue Light Patrol kali ini antara lain, menyasar sekolah-sekolah yang ada di wilayah Kabupaten Bantul dan JEC, tempat diselenggarakannya ASEAN Tourism Forum (ATF) 2023.
 
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger