Kanit Binmas Polsek Sedayu Ikut Kegiatan Pengecekan Rutin Bulanan Difabel

Jumat, 17 Februari 20230 komentar

 

Kanit Binmas Polsek Sedayu AKP Dedy Tunandi bersama Bhabinkamtibmas Kalurahan Argorejo Aiptu Murgyadi S.I.Kom mengikuti kegiatan pengecekan rutin bulanan difabel di Rumah Kebugaran Difabel, Dusun Bandut Kidul, Argorejo, Sedayu, Bantul, Rabu (15/2/2023).

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Puskesmas Sedayu 2 bekerjasama dengan Kalurahan Argorejo dan KKN Mahasiswa UMBY, UMY dan ALMATA Yogyakarta.

Dalam kegiatan itu dilakukan pengecekan dan bantuan kesehatan kepada difabel berupa pemeriksaan tumbuh kembang difabel anak-anak serta pengecekan kesehatan pada ODGJ.

Kegiatan tersebut dilakukan secara rutin setiap bulan oleh Puskesmas Sedayu 2 untuk mengetahui perkembangan anak-anak difabel yang ada di wilayah Sedayu. (Humas Polsek Sedayu Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger