Tingkatkan Disiplin Personel, Propam Polsek Sewon Laksanakan Gaktibplin Anggota

Kamis, 09 Februari 20230 komentar

 

Unit Propam Polsek Sewon melakukan penegakkan, ketertiban, dan disiplin atau Gaktibplin dengan melakukan pengecekan sikap tampang dan kelengkapan surat-surat pribadi anggota Polsek Sewon, Senin (06/02/2023) pagi.

Pengecekan ini dilakukan oleh Kanit propam Polsek Sewon Ipda Djadi Muchrom SH, bersama anggotanya setelah pelaksanaan apel pagi.

“Tujuan Gaktibplin ini untuk mengantisipasi dan meminimalisir pelanggaran dan penyimpangan dari anggota Polsek Ngaliyan,” ucap Ipda Muchrom.

Dia menuturkan untuk sasaran Gaktibplin ini adalah sikap tampang anggota, surat kelengkapan diri dan seragam dan atribut kepolisian yang wajib digunakan oleh personil.

“Hasil dari Gaktibplin hari ini relatif baik, hanya ditemukan pelanggan ringan seperti rambut kurang rapi dan sepatu tidak disemir,” tambahnya.

Kanit Propam juga menjelaskan Propam adalah membina dan menyelenggarakan fungsi pertanggungjawaban profesi dan pengamanan internal termasuk penegakan disiplin dan ketertiban di lingkungan Polri dan pelayanan pengaduan masyarakat tentang adanya penyimpangan tindakan anggota/ PNS Polri

Ipda Djadi Muchrom juga  mengungkapkan, dengan diadakannya pemeriksaan Gaktibplin ini diharapkan dapat meningkatkan kedisiplinan, dan kesadaran anggota bahwasannya disiplin dalam diri menunjukkan kesiapan anggota dalam memberikan pelayanan kepada warga masyarakat.

“Terutama anggota adalah penting guna menunjang tugas dan performa di lapangan,” pangkasnya. (Humas Polsek Sewon)
 
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger