Polsek Kretek Gelar Rapat Koordinasi Antisipasi Petasan dan Knalpot Blombongan di Bulan Ramadhan

Kamis, 16 Maret 20230 komentar

 

Polsek Kretek menggelar rapat koordinasi dengan Forkopimkap Kretek, Ormas FPRB dan Pantas Parangtritis membahas masalah petasan dan knalpot blombongan yang ada di wilayah kretek khususnya sepanjang JJLS, Kamis (16/3/2023).

Hadir dalam rapat tersebut Kapolsek kretek AKP Muchamad Mashuri SH MH, Kanit dan Kasi Polsek Kretek, Kapolsek Sanden diwakili Ipda Suparman, Perwakilan Kapanewon Kretek, Dit Polairud Polda DIY, Babinsa Kalurahan Parangtritis Serma Musdiyono, Perwakilan Ormas FPRB, Perwakilan Ormas Pantas, Jogoboyo Kalurahan Parangtritis, Jogoboyo Kalurahan Tirtohargo.

Adapun hasil dari rapat koordinasi tersebut yaitu akan diadakan pos-pos di sepanjang JJLS untuk pemantauan serta penjagaan di beberapa titik pintu masuk ke JJLS dan waktu pemantauan dan pengamanan setiap hari pukul 16.30 sd 18.00 WIB dan setiap hari Sabtu Minggu pukul 05.00 sd 07.00 WIB.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger