Polsek Piyungan Amankan Perarakan Misa Minggu Palma

Senin, 03 April 20230 komentar

 

Personel Polsek Piyungan melaksanakan pengamanan Perarakan Misa Minggu Palma di depan Gereja St. Yohanes Pembaptis, Srimulyo, Piyungan, Bantul, Minggu (2/4/2023) pagi.

Pengamanan dipimpin langsung oleh Kapolsek Piyungan Kompol Sugihartono S.Sos M.Si. Pengamanan dilakukan demi kelancaran kegiatan tersebut serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.

Kapolsek Piyungan mengatakan bahwa anggota yang diterjunkan juga melakukan pengaturan lalu lintas.

“Anggota yang kita terjunkan dalam pengamanan ini juga melakukan pengaturan lalu lintas mengingat perarakan akan memalui  jalan raya, yakni menyebrangi Jalan Wonosari,” ujarnya.

Menurutnya, pengamanan ini dilakukan hingga seluruh prosesi Misa Minggu Palma selesai, sehinggga perayaan ibadat dapat berjalan aman, tertib dan lancar.

Sementara itu, dalam prosesi Perarakan Misa Minggu Palma diawali dengan Pemberkatan Daun Palma yang dilangsungkan di Pendopo Baru Kalurahan Srimulyo Piyungan.

Dilanjutkan Perarakan bergerak dengan berjalan kaki dari Pendopo Baru Kalurahan Srimulyo menuju Gereja yang berjarak sekitar 500 meter. (Humas Polsek Piyungan Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger