Panit Binmas Jadi Narasumber Binluh Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 22 Mei 20230 komentar

 

Panit Binmas Pilsek Imogiri Polres Bantul Aiptu Riyanto menjadi narasumber binluh penyalahgunaan Narkoba psikotropika  di SDN  Wukir dari Dusun Manggung, Sabtu (20/5/2023).

Ps Panit Binmas Imogiri menjadi nara sumber ini di selenggarakan oleh Kepala sekolah SD Wukirsari  Ibu Ani Kurniati M. Pd dalam rangka Mewujudkan Sekolah Ramah Anak.

Hadir dalam kegiatan kepala sekolah, Guru dan staf pengajar serta siswa SD kelas 4 serta Bhabinkamtibnas Aipda Wahyu Apri Winarto.

Aiptu Riyanto di bantu Bhabinkamtibmas dalam penyampaiannya memberikan materinya tentang pemahaman tentang bahaya narkotika kepada siswa dan guru yakn usia remaja sangat rentan terpengaruh hal negatif yang muncul dari pergaulan. berawal dari ingin coba-coba dengan cuma cuma atau sekedar ikut-ikutan hingga pada akhirnya mengalami ketergantungan.

Adapun  dampak negatif penyalahgunaan narkoba pada remaja, diantaranya perubahan sikap pada diri remaja, perangai dan kepribadian, emosi tidak terkontrol seperti mudah marah dan tersinggung.

Untuk pencegahannya Panit Binmas memberikan saran untuk di perbanyak ilmu agama, mengikuti kegiatan kegiatan yang mengarah positif serta taat kepada orang tuanya. (Humas Polsek Imogiri)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger