Semarakan Hari Bhayangkara ke 77, Polres Bantul Gelar Kapolres Bantul Cup

Kamis, 22 Juni 20230 komentar

 

Kapolres Bantul, AKBP Ihsan SIK, membuka turnamen sepak bola bertajuk Kapolres Bantul Cup Tahun 2023.

Turnamen ini digelar dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023.

Ihsan menuturkan, turnamen bertajuk Kapolres Cup 2023 ini, akan mempertemukan antar Fungsi dan Polsek Jajaran Polres Bantul dan diikuti oleh 8 tim.

“Ada 8 tim yang ikut bertanding di Piala Kapolres Cup ini, yang dibagi dalam 2 grup. Masing-masing juara grup akan bertemu dibabak grand final,” kata Ihsan, usai membuka Turnamen Kapolres Bantul Cup Tahun 2023 di Stadion Sultan Agung Bantul, Jumat (9/6/2023).

Turnamen sepak bola Kapolres Cup ini akan berlangsung selama 21 hari, yang dimulai sejak tanggal 2-23 Juni 2023.

Seluruh pertandingan akan digelar di Stadion Sultan Agung dan Stadion Dwi Windu Bantul.

“Pertandingan sudah dimulai tanggal 2 Juni kemarin, yang mempertemukan Satintelkam vs Satlantas yang berkesudahan imbang 3-3,” terangnya.

Selain untuk menyambut perayaan Hari Bhayangkara ke 77, juga bertujuan untuk menjaga kekompakan antar personel.

Ihsan berharap, kegiatan Turnamen Kapolres Cup dapat berjalan dengan lancar dan dapat diselenggarakan kembali dimasa-masa yang akan datang.

"Selamat bertanding, selalu junjung sportifitas. Karena yang terpenting dalam pertandingan ini adalah berlatih bersama, berolahraga bersama," tandasnya.

Pembagian Grup Kapolres Cup 2023

Grup A
Satintelkam
Satlantas
Polsek Rayon Timur
Polsek Rayon Tengah

Grup B
Satsamapta
Satreskrim
Gabungan Staf
Polsek Rayon Barat
 
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger