Polsek Banguntapan Amankan Pria Asal Klaten Karena Bawa Celurit

Jumat, 04 Agustus 20230 komentar

 

Polsek Banguntapan berhasil mengamankan seorang pria asal Klaten, Jawa Tengah, berinisial RCD (20).

RCD diamankan seusai menyerang anggota Komunitas Kelompok Sadar (Pokdar) Kamtibmas dengan senjata tajam saat sedang patroli di Padukuhan Ngumbul Tamanan, Kalurahan Tamanan, Kapanewon Banguntapan Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta pada Minggu (23/7/2023) sekitar pukul 02.00 WIB.

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana, menjelaskan, kejadian berawal saat anggota Pokdar tengah melakukan Patroli malam.

"Saat anggota Pokdar patroli di Perempatan Grojogan Banguntapan, mereka melihat dua kendaraan sedang saling menyabet menggunakan celurit. Kemudian, anggota komunitas Pokdar Kamtibmas mengejar dua motor tersebut ke arah utara sepanjang Ring Road," ujar Jeffry, Senin (24/7/2023).

Setelah melakukan pengejaran cukup jauh, anggota Pokdar berhasil menghentikan laju kendaraan pelaku yang saat itu berboncengan tiga orang.

Tiba-tiba, salah seorang pelaku langsung menyabetkan celurit ke arah kepala anggota Pokdar yang menghentikannya.

Tak hanya itu, pelaku juga menyabetkan celurit ke arah kendaraan.

"Pelaku menyabet helm dan plat motor korban sebanyak dua kali," tutur Jeffry.

Anggota Pokdar yang mendapatkan serangan kemudian berusaha untuk membela diri dengan membalas serangan pelaku.

Pelaku dan kedua rekannya kemudian memilih untuk kabur.

Namun para pelaku akhirnya terjatuh dari motor dan langsung diamankan oleh anggota Pokdar.

Selanjutnya para pelaku diamankan ke Polsek Banguntapan untuk diproses lebih lanjut.

Kini, pelaku bersama dua temannya diamankan di Polsek Banguntapan karena membawa senjata tajam jenis celurit dengan panjang 65 sentimeter tanpa dilengkapi surat-surat yang sah.

"Selain senjata tajam jenis celurit, kami juga mengamankan satu unit sepeda motor Honda Scoopy milik pelaku," ungkapnya.

Akibat dari perbuatan tersebut, pelaku ditahan di Polsek Banguntapan dan dua rekannya masih menjalani pemeriksaan sebagai saksi.
 
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger