Kapolsek Imogiri Hadiri Pembukaan Festival Budaya Imogiri

Kamis, 09 November 20230 komentar

 

Kapolsek Imogiri Polres Bantul Kompol Suharno. MKom. CEH. CHFI menghadiri pembukaan Festival Budaya Imogiri di Sub Terminal Dusun Minggiran Imogiri, Rabu (8/11/2023) pagi.


Kegiatan festifal tersebut di laksanakan oleh Badan Pengelola Kawasan Cagar Budaya Imogiri yang bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan DIY. 


Hadir dalam kegiatan Bupati Bantul Abdul Halim Muslikh  Kabid pemerintahan dan pembangunan warisan budaya dinas kebudayaan DIY Bpk Rully Andriadi, S.S, Kepal Dinas kebudayaan bantul Nugroho Eko Setiyanto.  Penewu  Imogiri Slamet Santosa, S.I.P, Danramil Imogiri Kapt Czi Suyadi,  Ketua Badan pengelolaan cagar budaya Imogiri Sudaryanto STLurah se Kapanewon  Imogiri.  Kepala SD se Kapanewon Imogiri


Dalam sambutannya Sudaryanto ST selalu penyelenggara mengucapkan banyak terimakasih kepada bapak ibu sekalian yang telah berkenan hadir pada Acra Pembukaan Festifal Budaya di Imogiri yang in sya allah akan diselenggarakan hari ini dan besok (8-9 November 2023).


Adapun Tujuan penyelenggaraan acara ini adalah untuk melestarikan, mengelola dan mengembangkan budaya yang ada di masyarakat sehingga bisa dinikmati dan bermanfaat bagi kehidupan kita semua.


Pelaksanaan Festifal Budaya ini bisa terselenggara atas berkat dan rahmat Allah SWT. Festifal ini didanai oleh dana keistimewaan melalui Dinas Kebudayaan DIY, terimakasih kami ucapkan semoga membawa kemakmuran bagi masyarakat.


Pembukaan festival budaya Imogiri ini mengambil  tema "Imogiri Linuwih" dan dibuka langsung oleh  Bupati Bantul H Abdul Halim Muslikh yang ditandai dengan pemukulan Gong sebanyak 3 ( tiga) kali. (Humas Polsek Imogiri) 



Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger