Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo Hadiri Kegiatan Penyuluhan di Dusun Kalangan

Senin, 15 Juli 20240 komentar

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo menghadiri kegiatan penyuluhan di Dusun Kalangan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Senin (8/7/2024).

Yakni penyuluhan tentang pengolahan ikan guna meningkatkan gizi masyarakat dan mengkampanyekan gemar makan ikan demi terwujudnya masyarakat yang sehat dan cerdas.

Kegiatan itu dihadiri oleh Anggota DPRD DIY Qomarudin Masdar, Dinas Kelautan dan Perikanan DIY sekaligus narasumber, Ulu Ulu Bangunjiwo, Tim Pendamping, Anggota KWT Saka Lestari.

Gerakan makan ikan merupakan upaya meningkatkan status gizi masyarakat terutama anak-anak sekolah dan merupakan salah satu mata rantai penyerapan hasil perikanan yang diproduksi oleh masyarakat.

Seiring dengan peningkatan produksi perikanan, maka konsumsi ikan oleh masyarakat sangat penting dipacu pertumbuhannya antara lain melalui optimalisasi pasar ikan, mendorong tumbuhnya rumah makan yang menyediakan masakan berbahan baku ikan dan meningkatkan peran para ahli masak profesional dalam menciptakan menu olahan ikan serta menggugah minat masyarakat untuk mengkonsumsinya. (Humas Polsek Kasihan Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger