Bhabinkamtibmas Kalurahan Ngestiharjo Aipda Budi SH menyelesaikan permasalahan warga melalui problem solving yang digelar di dusun Sonopakis lor Ngestiharjo Kasihan Bantul, Kamis (4/7/2024).
Seperti yang terjadi pada warga Kalurahan Ngestiharjo Kasihan Bantul sehingga Bhabinkamtibmas Kalurahan Ngestiharjo Aipda Budi S di dampingi Kanit Binmas Iptu Basuki melakukan mediasi dengan mempertemukan kedua belah pihak yang mempunyai masalah.
Aipda Budi S mengatakan bahwa untuk menyelesaikan permasalahan warga tersebut maka dirinya selaku Bhabinkamtibmas berinisiatif melakukan mediasi dengan mempertemukan kedua belah pihak yang mempunyai masalah untuk mencari solusi atau jalan keluar sehingga permasalahan tersebut bisa diselesaikan secara kekeluargaan.
Kapolsek Kasihan Kompol Suharno, M.Kom., Ceh., CHFI.,mengatakan bahwa sudah menjadi tugas dan kewajiban Bhabinkamtibmas yang melekat di kelurahan untuk melakukan giat problem solving dengan memediasi setiap permasalahan yang terjadi di wilayah binaannya dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.
Posting Komentar