Paskibra Kapanewon Sewon Mulai Berlatih, Ipda Jedik Praptowo Berikan Materi Latihan

Senin, 15 Juli 20240 komentar

 

Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kapanewon Sewon merupakan siswa-siswi yang terpilih mulai melaksanakan latihan perdana di Lapangan Prancak Glondong, Panggungharjo, Sewon, Bantul pada Kamis (4/7/2024).

Adapun materi yang diberikan pada kegiatan latihan perdana yaitu tentang kedisiplinan dan dilanjutkan dengan materi peraturan dasar baris berbaris.

Ipda Jedik Praptowo selaku Ketua Tim Pelatih Paskibra Kapanewon Sewon berharap kepada anggota Paskibra untuk bersungguh-sungguh selama mengikuti latihan.

Ia juga memberikan semangat dan motivasi bahwa dengan terpilihnya menjadi anggota Paskibra ini tentu menjadi suatu kebanggaa. Oleh karena itu hendaknya para siswa berlatih dengan serius dan tekun.

“Jangan pernah merasa terbebani menjalankan latihan ini, kalian harus merasa bangga mendapat kesempatan sebagai petugas Paskibra di Kapanewon Sewon. Saya harap agar dalam latihan bersungguh-sungguh dan tunjukkan yang terbaik,” pesannya. (Humas Polsek Sewon Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger