Polsek Banguntapan Berikan Penyuluhan Tentang Etika Berlalu Lintas Kepada Siswa Baru

Jumat, 19 Juli 20240 komentar

 

Unit Lantas Polsek Banguntapan melaksanakan kegiatan penyuluhan dengan tema "Etika Berlalu Lintas di Jalan Raya" di SMP Negeri 2 Banguntapan, Bantul, Rabu (17/7/2024).

Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Lantas Polsek Banguntapan, AKP Agung Setyawan SH MM.

Penyuluhan tersebut merupakan bagian dari Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru.

Dalam kesempatan tersebut AKP Agung Setyawan memberikan materi tentang etika berlalu lintas di jalan raya. Tujuannya untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas).

Kanit Lantas juga menyampaikan bahwa saat ini sedang berlangsung Operasi Patuh Progo 2024, yang dilaksanakan selama dua pekan dari tanggal 15 hingga 28 Juli 2024.

“Penyuluhan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para siswa terutama wawasan tentang berlalu lintas di jalan raya,” ujar Kanit Lantas. (Humas Polsek Banguntapan Polres Bantul)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger