Bhabinkamtibmas Ngestiharjo Laksanakan Upacara Tabur Bunga di Makam Sonosewu

Kamis, 19 September 20240 komentar

 

Bhabinkamtibmas Kalurahan Ngestiharjo, Aipda Budi Sunaryo, S.H., menghadiri upacara tabur bunga di Makam Ndanukraman, Sonosewu, Ngestiharjo. Jumat, 16 Agustus 2024, pukul 23.30 WIB

Upacara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Lurah Ngestiharjo beserta staf, Ketua Bamuskal Ngestiharjo, Dukuh Sonosewu, serta warga setempat. Tidak ketinggalan pula Bhabinkamtibmas dan Babinsa Ngestiharjo yang turut memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjasa bagi bangsa dan negara.

Acara berlangsung khidmat dan penuh penghormatan. Kehadiran aparat keamanan dari Bhabinkamtibmas dan Babinsa diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh peserta upacara.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan semangat patriotisme dan rasa cinta tanah air semakin tertanam dalam diri setiap warga Ngestiharjo, khususnya dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger