PS Kanit Binmas Polsek Kretek Hadiri Rapat Persiapan Pawai Budaya SD di Kretek untuk Peringatan HUT RI ke-79

Selasa, 10 September 20240 komentar

 

PS Kanit Binmas Polsek Kretek Iptu Sugito menghadiri rapat koordinasi terkait persiapan Pawai Budaya tingkat Sekolah Dasar (SD) se-Kapanewon Kretek dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Rapat ini berlangsung di Kantor Korwil Kretek, Selasa tanggal 13 Agustus 2024.

Rapat tersebut dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Panewu Kretek Cahya Widada, S.Sos, MH, Perwakilan Danramil Kretek Serma Berkam, Kepala Puskesmas beserta perwakilan, Jogoboyo Kalurahan Donotirto, Korwil Kapanewon Kretek, serta para Kepala Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) se-Kapanewon Kretek.

Dalam pertemuan tersebut dibahas secara rinci persiapan pelaksanaan Pawai Budaya yang akan diadakan pada Senin 19 Agustus 2024 sekitar pukul 12.30 WIB. Pawai ini akan diikuti oleh 16 sekolah dengan rute yang dimulai dari Lapangan Mojo, melintasi simpang tiga Jetis menuju selatan, simpang empat Mriyan (dekat gereja) ke timur, simpang empat Gading, lalu sebelum jembatan berbelok ke utara, dan kembali ke titik finis di Lapangan Mojo.

Iptu Sugito menekankan pentingnya koordinasi antar pihak untuk memastikan kegiatan ini berjalan lancar dan aman mengingat acara tersebut melibatkan banyak siswa dan memiliki rute yang cukup panjang. Semua pihak diharapkan berkontribusi aktif demi suksesnya acara ini sekaligus menjaga semangat kebersamaan dan gotong royong dalam rangka memperingati hari kemerdekaan.

Kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk perayaan, namun juga sebagai sarana untuk memperkenalkan dan melestarikan budaya lokal kepada generasi muda. (Humas Polsek Kretek)
Share this article :

Posting Komentar

 
Link : Humas Polri | Humas Polda DIY | Humas Polres Bantul
Copyright © 2011. Humas Polres Bantul - All Rights Reserved
Operator Blogspot : Aiptu Agus Suryanto Published by Humas Polres Bantul
Proudly powered by Blogger