Bhabinkamtibmas Kalurahan Karangtalun Polsek Imogiri Polres Bantul Brigadir Angga Aditya Pratama melaksanakan pemantauan kegiatan Pasar Murah Bahan Pokok. di lapangan bekas pasar Imogiri (tamkul) Kamis (14/11/2024) siang.
Kegiatan dimaksud diselenggarakan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bantul yang bekerja sama dengan Disperindak DIY.
Turut hadir dalam kegiatan Pengawas Perdagangan Disperindak DIY Slamet Sabar, Kasi Bahan Pokok DKUKMPP Kabupaten Bantul ZN. Handayani. SP , PPSDA Setda Kabupaten Bantul Eni Kurniati, Panewu Imogiri Slamet Santoso. SIP, . Lurah Karangtalun Suharjo.
Adapun maksud dan tujuan diadakan pasar murah ini yakni untuk menyediakan barang kebutuhan pokok dengan harga murah kepada masyarakat sekaligus pengendalian inflasi khususnya harga bahan pokok di kabupaten Bantul, serta membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan dengan harga yang terjangkau.
Pasar murah ini dilakukan untuk menunjukkan usaha yang selama ini dilakukan oleh Koperasi ,UMKM dan para pelaku usaha yang mampu memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Bantul.(Humas Polsek Imogiri)
Posting Komentar